Kamis, 22 Juni 2023

Contoh Itenerary Paket Tour Singapore 4 Hari 3 Malam

Posted by Gus Faqir on Kamis, 22 Juni 2023


  •  

Buat kamu yang pengen jalan-jalan ke Singapura, yuk cek itinerary ini sebagai referensi!

Idealnya sih kalau pengen main ke Singapura sekitar 4 hari, ya.

Itinerary di bawah ini bisa kamu sesuaikan lagi dengan waktu dan juga preferensi kamu!


 

Jalan-jalan ke Singapura perlu visa?

Untuk main ke Singapura ga perlu visa kok! Sebagai warga negara Indonesia kita dapat bebas visa untuk berkunjung ke Singapura selama 30 hari.

Sebelum mendarat, kamu harus isi health declaration form secara online (maks 72 jam sebelum kedatangan).

Nah, kalau udah isi sekarang paspor Indonesia udah bisa menggunakan autogate untuk proses imigrasi – tinggal scan paspor dan ambil foto udah deh!

Berapa biaya yang dibutuhkan untuk liburan ke Singapura?

Soal budget, tergantung jumlah hari dan style traveling masing-masing ya.

Standarnya sih harga tiket pesawat dari Jakarta – Singapura PP di sekitar Rp 1,5juta – 2juta.

Akomodasi 

  • Hostel / dormitory room = SGD 30 – 50 / malam
  • Budget hotel = SGD 100 – 150 / malam
  • Hotel berbintang = SGD 200 ++ / malam

Makan

  • Hawker center = SGD 6 – 7 per meal
  • Mall = SGD 10 ++ per meal
  • Cafe / restoran = SGD 15 – 30 per meal

Transportasi 

  • Bus / MRT = SGD 1 – 2
  • Grab = SGD 10 ++

Untuk Lebih rinci bisa di cek disini Paket Tour Singapore

Contoh Itinerary Singapore 3 Hari 2 Malam

Itinerary atau catatan perjalanan memang punya peran penting yang perlu kamu siapkan sebelum memulai perjalanan liburan ke suatu tempat. Dengan membuat susunan itinerary, waktu yang kamu miliki tentunya bisa dimanfaatkan dengan sangat baik.


 

Selain itu, liburan kamu juga menjadi lebih terarah dan terencana. Jadi, tidak perlu menentukan pilihan tempat wisata secara mendadak yang tentunya akan membuang waktu, biaya, dan tenaga kamu.

Berikut ini contoh itinerary Singapore yang bisa kamu gunakan sebagai bahan acuan kamu

Hari I (Airport – Hotel – Haji Lane)

  • Tiba di Changi Airport
  • Menuju Hotel untuk menitipkan barang
  • Makan Siang ke Kampong Glam
  • Mengunjungi Masjid Sultan
  • Hunting Foto ke Haji Lane & Makan Malam
  • Menikmati Suasana Malam di Haji Lane
  • Kembali ke Hotel

Dalam itinerary Singapore hari pertama ini bisa kamu manfaatkan untuk mengeksplor destinasi di sekitar hotel tempat kamu menginap. Rekomendasi yang menarik untuk kamu coba adalah menginap di hotel dekat Haji Lane 

Jadi, kalau kamu tiba di Singapore sebelum jam check in, kamu bisa menitipkan barang di hotel terlebih dahulu, dan mulai menjelajah ke tempat-tempat terdekat dulu nih, sobat tiket. Coba cari menu kuliner lezat di Kampong Glam aja dan mengunjungi Masjid Sultan yang megah.

Hari II (Little India – Merlion Park – Marina Bay – Gardens by The Bay)

  • Sarapan di Hotel
  • Menuju Little India & Makan Siang
  • Beralih ke Merlion Park
  • Menuju Marina Bay Sands
  • Jalan Kaki Menuju Gardens by The Bay
  • Makan Malam ke Orchard Road
  • Kembali ke Hotel

 

Di itinerary Singapore hari kedua, kamu bisa mengunjungi tempat-tempat ikonik lainnya yang ada di Singapore. Seperti Merlion Park, Marina Bay Sands, hingga Gardens by The Bay.

Tempat-tempat ini cocok juga lho untuk menjadi objek fotografi kamu. Baik siang ataupun malam, tempat ini memberikan pemandangan yang sama indahnya kok, sobat tiket.

Setelah puas menikmati keindahan di tempat-tempat ikonik Singapore, kamu bisa pergi menuju Orchard Road untuk makan malam.https://www.traveloista.co.id/paket-wisata/singapore

Ada banyak rekomendasi tempat makan yang murah, halal, dan tentunya memiliki rasa yang yummy di Orchard Road ini nih, sobat tiket. Selesai makan malam, kamu bisa kembali ke hotel untuk beristirahat deh!

Hari III (Hotel – Bugis Street – Chinatown – Bandara)

  • Sarapan di Hotel
  • Menuju Bugis Street untuk berburu oleh-oleh
  • Beralih ke Chinatown (option, kalau kamu masih memiliki banyak waktu sebelum pulang)
  • Check out hotel
  • Menuju Bandara & Pulang

 

.

 

 

 

 

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.